Minggu, 01 Februari 2009

MUSYAWARAH PERENCANAAN PEMBANGUNAN DESA

Musrenbang Desa di Kecamatan Tulis telah dilaksanakan sejak hari Rabu Tanggal 28 Januari 2009. Masyarakat mengusulkan kegiatan apa yang diperlukan dilaksanakan di desa mereka. Kemudian masyarakat menilai skala prioritas dengan sistem beberapa indikator. Indikator yang dilihat antara lain, jumlah manfaat bagi masyarakat, nilai tambah ekonomi bagi masyarakat, peluang terbukanya lapangan pekerjaan, peningkatan skill sumber daya manusia, prioritas mendesak atau tidaknya suatu kegiatan, serta ada atau tidaknya dampak negatif bagi lingkungan dan masyarakat.
Usulan campuran untuk PNPM MD 2009 juga di ambil dari Musrenbang Desa. Beberapa usulan yang telah ditetapkan untuk PNPM MD 2009 akan segera dibuat proposal usulan kegiatan. Sehingga dapat diajukan untuk memperoleh pendanaan dari PNPM MD 2009.

Dokumentasi dari Musrenbang Desa tahun 2009 dapat dilihat sebagai berikut ;





Tidak ada komentar:

Posting Komentar